Santriwati Al Wafi Raih Medali Emas, Perak, dan Perunggu di Olimpiade Sains Siswa Nasional

Depok – Prestasi luar biasa kembali ditorehkan oleh santri Al Wafi International Islamic Boarding School dalam ajang Olimpiade Sains Siswa Nasional (OSAN). Kompetisi bergengsi ini menjadi wadah bagi siswa-siswi terbaik di Indonesia untuk mengasah kemampuan akademik di berbagai bidang. Santriwati kelas 12 Al Wafi sukses meraih medali emas, perak, dan perunggu dalam berbagai kategori lomba, membuktikan kualitas pendidikan unggulan yang diterapkan di sekolah ini.

Berikut daftar santri yang berhasil meraih penghargaan:

πŸ… Medali Emas

  • Hashifa Iza Rasheda – Akuntansi
  • Amelia Eka Wahyu Septiyani – Biologi
  • Nur Izzati – Biologi
  • Hashifa Iza Rasheda – Sosiologi
  • Sherana Alayya Salsabila – Sosiologi

πŸ₯ˆ Medali Perak

  • Nurul Adzkia – Kedokteran
  • Alya Hanaswya – Matematika
  • Nurul Adzkia – Matematika
  • Almira Reyhana Difa – Ekonomi
  • Sherana Alayya Salsabila – Ekonomi
  • Najma Khairunnisa – Biologi
  • Syifa Bella Aswarina – Sosiologi
  • Nashuha Isnani – Sosiologi

πŸ₯‰ Medali Perunggu

  • Taqiyya Alya Umaima – Matematika
  • Nur Izzati – Matematika
  • Syifa Bella Aswarina – Ekonomi
  • Ummu Haura Solihat – Akuntansi
  • Nasywa Syifa Haniyah – Biologi
  • Azka Shabrina Dhiyaulhaq – Sosiologi

Keberhasilan ini menunjukkan bagaimana sistem pendidikan di Al Wafi International Islamic Boarding School, yang berbasis Active Learning and Islamic Character Integrated, mampu mencetak santri dengan kecerdasan akademik yang tinggi serta karakter Islami yang kuat. Dengan kurikulum holistik, harmonis, dan berbasis keteladanan, santri tidak hanya dibimbing untuk unggul dalam ilmu dunia tetapi juga memiliki landasan keislaman yang kokoh.

Sebagai pesantren Sunnah Internasional dengan Akreditasi Unggul untuk SMP IBS dan SMA IBS serta sertifikasi Muadalah dari Universitas Islam Madinah, Al Wafi terus berkomitmen mencetak generasi yang siap bersaing di tingkat nasional dan global.

Semoga prestasi ini menjadi motivasi bagi seluruh santri untuk terus mengembangkan potensi mereka, baik dalam bidang akademik maupun nilai-nilai Islam, demi menjadi generasi pemimpin masa depan yang berkontribusi bagi umat.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *