Dalam program ini ada berbagai agenda yang diberikan kepada santri-santri yang bertujuan untuk memberikan orientasi atau gambaran dan inspirasi tentang suatu profesi yang ada serta memberikan referensi untuk penjurusan mata pelajaran yang akan diambil yang relevan dengan bidang yang akan ditekuni kedepanya. Dalam program-program ini juga melibatkan Parents dan Alumni Al Wafi untuk berpartisipasi dalam kegiatan-kegiatan yang ada dalam program ini
Biro BEKAL ini merupakan sebuah divisi yang mengurusi hal-hal terkait persiapan dan pendampingan masuk perguruan tinggi dan pengelolaan beasiswa, serta kealumnian Al Wafi Islamic Boarding School.
Secara struktural berada di bawah pimpinan langsung Direktur Pengembangan Al Wafi Islamic Boarding School yakni Ustadz Ryan Hidayat, Lc.
Dengan adanya divisi ini dapat lebih maksimal dan fokus serta lebih professional lagi dalam mengurusi urusan terkait persiapan dan pendampingan masuk perguruan tinggi santri dan pengurusan beasiswa serta kealumnian, Al Wafi Islamic Boarding School, sehingga dapat mensuport Lembaga Pesantren ini dalam mewujudkan visi misinya.